Hari Lahir Pancasila, REKOM: Gotong Royong Jadi Fondasi Memajukan Daerah

Petasulut.com, SULUT – Peringatan Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni menjadi momen pengingat bahwa butir-butir Pancasila merupakan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Adapun tema Hari Lahir Pancasila 2023 adalah “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”. Di samping itu, juga ada tagline khusus untuk peringatan tahun ini.

Kader Partai NasDem Kabupaten Minahasa, Randy Kolondam (REKOM) memaknai Harlah Pancasila ini dengan mengatakan Gotong Royong dalam aspek kerja merupakan kerja bersama dalam mencapai tujuan, baik tujuan Negara dan Daerah begitu pula tujuan satu kesatuan tim, sehingga kekurangan dan kelebihan akan menjadi senjata ampuh dalam tim solid dimana pun kita berada.

“Kita bernegara berbangsa dan bermasyarakat harus tetap berkomitmen dalam hal bergotong royong karena itu bisa mencapai keadilan untuk Rakyat, terlebih khusus di Sulawesi Utara,” Kata REKOM, Jumat (02/06/2023).

Tak hanya itu, Calon Legislatif (Caleg) Partai NasDem Dapil 1 Tondano Selatan itu juga berpesan kiranya masyarakat harus bisa memastikan proses internalisasi nilai-nilai pancasila tetap berjalan terus.

“Begitu juga pengamalan pancasila sebagai fondasi untuk menuju negera Indonesia yang adil, makmur dan beradab,” pesannya.

REKOM pun mengimbau jika tema Hari Lahir Pancasila tahun ini harus bisa diimplementasikan oleh seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali.

“Membutuhkan partisipasi aktif dari individu dan semua elemen masyarakat,” imbaunya.

“Saya ucapkan Selamat Memperingati hari lahir Pancasila tahun 2023. Bersatu, berjuang, menang,” Katanya.

(ABL)

Baca Juga:  Awali Tahun 2023, KPU Sulut Gelar Apel Sekaligus Tandatangan Perjanjian Kinerja dan Pakta Integritas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *