Mulai 12 Februari Petugas Pantarlih Turun ke Masyarakat Lakukan Proses Coklik

Petasulut.com, SULUT – Proses tahapan pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 masuk tahapan pemutakhiran data pemilih (Pantarlih). Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara berharap masyarakat bisa mengawal data pemilih untuk bisa menggunakan hak pilihnya pada Pemilu tahun 2024 mendatang melalui proses coklik yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 Februari mendatang.

“Saat ini tahapan pembentukan Pantarlih sementara berlangsung, masyarakat bisa mengawal agar supaya proses coklik bisa berjalan sesuai dengan aturan,” Ujar Komisioner KPU Lanny Ointu saat mengadakan media gathtering bersama wartawan, Rabu (1/2).

Pada prinsipnya Lanny menyebutkan bahwa proses Pantarlih ini sangat penting karena menyangkut pemutakhiran data pemilih.

Karena kendala KPU di lapangan banyak terjadi permasalahan oleh partai Politik ataupun masyarakat karena hak pilih tidak ada dikarenakan tidak melakukan proses coklik oleh petugas Pantarlih.

“Paling banyak permasalahan adalah masalah DPT yang selalu dipersoalkan oleh partai-partai politik. Maka dari itu tahapan ini sangat penting,” Ujarnya.

Baca Juga:  Atas Kerja Keras Bupati Joune Ganda, Pemkab Minut Terima Anugerah Meritokrasi 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *